blog tempat berbagi

Tingkatkan Kecepatan Download Ponsel dengan Accelerator

Kawan...Jika Anda adalah pengguna handphone yang suka mendownload game atau aplikasi gratisan, ada kabar baik untuk Anda semua! Kini telah tersedia aplikasi yang bisa meningkatkan kecepatan download di hape! Tidak hanya itu, aplikasi ini menawarkan berbagai fitur dengan teknologi tinggi yang mendukung untuk menampilkan konten yang akan di download, koneksi tanpa putus, menyambungkan kembali koneksi yang terputus, multi threading, transmisi paralel multi port, P2P download, teknologi paket jenius dan kompresi, file manajemen serta antivirus. Sekilas aplikasi ini mirip IDM (Internet Download Manager) pada PC/Komputer. Bedanya, aplikasi ini digunakan untuk handphone. Nama aplikasi ini adalah Mobile Download Accelerator 1.38.20.
Jika kualitas jaringan sedang bermasalah, proses download bisa terputus, akibatnya kita harus mendownload ulang. Repot kan! Nah, solusinya adalah Mobile Download Accelerator ini. Aplikasi ini dapat di download di Ovi Store, tentunya kalian harus login dulu, atau jika belum mempunyai akun, Anda harus register dulu. Dan aplikasi ini dapat digunakan untuk Anda pengguna Symbian S60 3rd Edition.
Jika kalian sudah mempunyai akun Ovi Store, langsung saja kunjungi halaman ini untuk mendownloadnya: Mobile Download Accelator
Semoga bermanfaat.
Sumber : tipstrik ponsel
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Ponsel dengan judul Tingkatkan Kecepatan Download Ponsel dengan Accelerator. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://birintand.blogspot.com/2011/02/tingkatkan-kecepatan-download-ponsel.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: khusustogel - 15/02/11

4 komentar untuk "Tingkatkan Kecepatan Download Ponsel dengan Accelerator"